Tips Membangun Karier

bekerja pada sebuah perusahaan yang amat dinanti tentu sangat membahagiakan. Perjuangan panjang untuk dapat mengaplikasikan ilmu yang dipelajari seakan berakhir.
Menyambut hari-hari baru itu pada profesi idaman, kiranya perlu kita cukupkan persiapan diri.


Menyematkan kata "pergi bekerja" pada hari-hari yang dijelang, tentu tersimpan berbagai makna. Hal yang mendasari keinginan berkarya pada masing-masing pribadi pun bisa jadi tidak sama.
Latar belakang semangat kerja seseorang dapat saja berbeda, entah itu karena motivasi nilai ekonomis, eksistensi diri, sosial, atau yang lainnya.
Terlepas dari itu, menyadari bahwa diri kita dipilih untuk menjadi bagian dari suatu organisasi, merupakan suatu tanggung jawab tersendiri. Beruntung jika keinginan kita untuk menyalurkan ilmu dan kemampuan, mendapat kepercayaan, yaitu mengemban tugas kerja. Untuk itu, pada diri seorang pekerja dituntut dedikasi dan loyalitas pada perusahaan, serta semangat dalam pekerjaannya.
Lumrah, jika masa-masa penyesuaian pada awal kerja tidak mudah. Akan ada banyak pembelajaran dan koreksi atas kondisi kerja dan kualitas pekerjaan seorang pekerja.
Agar mudah bagi kita membaurkan kompetensi dan menjadi bagian dalam organisasi tempat kita bekerja, ada baiknya kita perhatikan dua hal berikut.
Memberi Bukti dengan Kerja Keras
Perlu usaha yang ekstra keras untuk menyelesaikan tugas yang diberikan. Perlu kita latih kegigihan kerja kita. Menguatkan diri secara mental dan fisik diperlukan. Cobalah untuk memaksimalkan kinerja, lebih dari sekedar memenuhi tugas kerja. Dengan menjalani pekerjaan, kita akan tahu makna dan tolak ukur kerja keras sebatas profesi kita.
Melatih Sikap Profesional
Agar kompetensi kerja pada seorang pekerja semakin lengkap, dengan bekal kemampuan yang dimiliki, sikap profesional dalam seorang pekerja perlu terus dilatih.
Dua di antaranya, yaitu dengan melatih diri mengatur jadwal serta mengelola apa yang dipercayakan padanya, yang mudah dan yang sulit. Baik juga untuk memiliki target pribadi yang ingin dicapai, sehingga dapat memacu diri sendiri bekerja lebih giat.  Selain itu disiplin waktu juga penting dipertahankan.
May success be on your way...

0 comments on Tips Membangun Karier :

Post a Comment


.:berkomentarlah dengan sopan
.:jangan berbicara kotor
.:jangan berkomentar SARA
.:Jangan sampai Spam
.:Jangan Asal COPAS. kalau mau COPAS. silahkan sertakan link sumber
.:jangan sertakan link hidup
.:dan. berkomentar adalah salah satu karakteristik sobat Blogger yang Setia dan Baik :)

Ninja Saga

Cheat

Kontes SEO

Tips n Trik

Ayo Dance

Lost Saga

Prediksi

Recent Post